Palembang (Kemenag Sumsel) —
Prestasi gemilang kembali diraih oleh salah satu siswa berprestasi MTsN 2 Palembang, M. Arya Agustian Mahpus, yang berhasil menyabet medali perak dalam ajang Kompetisi Pelajar Unggul Indonesia (KPUI) 2025 yang di selenggarakan oleh Olimpiade Sains Pelajar. Ajang bergengsi ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah dan madrasah di seluruh Indonesia, dengan persaingan yang sangat ketat dan penuh semangat juang.
Dalam kompetisi tersebut, Arya menunjukkan kemampuan akademik yang luar biasa, terutama dalam bidang yang diujikan yakni bahasa inggris. Dengan persiapan matang, ketekunan, dan kerja keras, ia berhasil menorehkan prestasi membanggakan dan membawa nama baik MTsN 2 Palembang di kancah nasional.
Kepala MTsN 2 Palembang, M.A. Fajar, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian tersebut. “Arya telah memberikan inspirasi bagi teman-temannya serta memberikan dampak dalam meningkatkan motivasi belajar, semangat untuk berkompetisi, dan memperkuat budata berprestasi. Ia juga membuktikan bahwa siswa madrasah mampu bersaing dan berprestasi di tingkat nasional. Prestasi ini adalah hasil dari usaha, doa, dan semangat pantang menyerah,” ujarnya.
MTsN 2 Palembang terus berkomitmen untuk mencetak generasi muda yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing tinggi di era global. Prestasi Arya menjadi bukti nyata bahwa disiplin, doa, dan dedikasi adalah kunci menuju keberhasilan.